2016-07-21

Sebenarnya Masker juga berperan penting bagi wajah, jadi merawat wajah itu jangan pakai cream saja tapi seminggu 3 kali pakai masker agar wajah tidak kusam. Membuat masker wajah dari bahan alami tidaklah susah, ada beberapa bahan alami seperti bengkoang, tomat, telur, dan lainnya yang dapat anda gunakan.

Merawat wajah adalah salah satu cara yang sepertinya wajib dilakukan oleh semua orang, terutama adalah bagi seorang wanita. Supaya wajah mereka terlihat lebih putih, mulus dan tak ada noda-noda hitam yang datang menghampiri. Banyak sekali berbagai macam cara yang bisa dilakukan untuk membuat wajah terlihat lebih menawan dan terlihat cantik. Diantarnya yaitu dengan melakukan berbagai macam perawatan disalon-salon kecantikan dan Pemakaian Cream Pemutih.

Namun biaya yang dibutuhkan untuk melakukan perawatan-perawatan yang ada disalon ini pun terbilang cukup mahal, dan tak semua wanita memiliki uang yang cukup untuk bisa mendatangi salon kecantikan. Namun jangan kuatir, karena saat ini banyak sekali cara-cara alami yang bisa anda lakukan untuk membuat wajah terlihat bersih dan bersinar, salah satunya adalah dengan membuat mask. Dan berikut ini adalah cara membuat masker wajah alami yang akan kami berikan untuk anda.

1. Masker dari buah bengkoang

Untuk cara membuat masker wajah alami yang pertama adalah dengan menggunakan buah bengkuang, yang terkenal sangat baik sekali untuk kesehatan kulit pada wajah. Dan berikut ini adalah caranya yang bisa anda ikuti untuk membuat masker alami dari buah bengkuang : Siapkanlah beberapa buah bengkuang. Kupas kulitnya, bersihkan dan parut, lalu peraslah dengan menggunakan kain halus dan bersih. Biarkan endapan dari air perasan bengkuang tersebiut beberapa menit.

Kemudian anda bisa menggunakan air endapan dari bengkuang tersebut sebagai masker. Oleskan diseluruh bagian wajah andaDiamkanlah selama 10 sampai 15 menit , sampai wajah anda terasa kering dan kencang. Bilas dengan air bersih Masker dari buah bengkuang ini sendiri sangat baik sekalai untuk menjaga kesehatan kulit, dan membuat kulit wajah anda terlihat lebih putih dan bisa menghilangkan noda-noda bekas jerawat. Lakukan cara ini rutin minimal 2 kali dalam seminggu.

2. Masker dari telur

Selanjutnya anda bisa menggunakan telur untuk dijadikan sebagai masker, dimana telur ini bisa membuat wajah anda terlihat semakin kencang dan cerah. Berikut adalah cara membuat masker wajah alami dengan membuat bahan utama telur ayam. Siapkanlah satu buah butir telur ayam, ambilah bagian putihnya saja. Campurkan dengan perasan air jeruk nipis, aduklah hingga merata dan anda bisa oleskan masker ini secara merata keseluruh bagian wajah anda. Diamkanlah selama 10 sampai 15 menit lamanya dan lakukan secar teratur 2 kali dalam seminggu.

Beberapa dari cara membuat masker wajah alami yang sudah saya berikan ini, bisa anda coba secara langsung dirumah, supaya wajah anda terlihat lebih kecang, putih dan sehat. Selain itu bahan-bahan yang anda butuhkan pun sangat mudah sekali untuk didapatkan. Dan biayanya juga cukup terjangkau sekali.

Show more