Tips Cara Mengetahui Posisi Artikel Di Search Engine, posisi artikel di search engine sangat menentukan besar atau kecilnya jumlah traffic yang ada di blog kita. Semakin baik posisi artikel kita maka akan semakin besar pula jumlah visitor yang datang ke blog kita. Nah melalui tips berikut ini saya ingin berbagi informasi mengenai cara mengetahui posisi artikel di search engine sehingga kita dengan mudah dapat mengetahui posisi artikel kita. Semoga informasi ini bisa bermanfaat bagi kita semua. Aaamin.
Posisi artikel di search engine merupakan jendela bagi para visitor untuk mengunjungi blog atau situs kita. Dalam hal ini jendela akan sangat terbuka lebar jika kita bisa duduk di posisi satu pada halaman pertama. Sedangkan pada halaman ke dua saja saya bilang tidak ada yang akan mengunjungi, apalagi jika artikel kita berada pada halaman ke seratus. Karena jika seseorang tidak menemukan informasi yang mereka cari pada halaman search engine maka mereka biasanya akan mencari dengan kata kunci yang berbeda.
Cara mengetahui posisi artikel di search engine sebenarnya sangat mudah. Kita hanya perlu mengunjungi mesin penelusuran seperti Google kemudian memasukkan kata kunci yang kita targetkan selanjutnya tinggal search. Namun hal ini tentu akan menjadi kendala jika kita men submit artikel kita pada beberapa mesin penelusuran. Nah, sebenarnya ada cara yang lebih muda, dengan sekali pencarian saja kita sudah bisa mengetahui posisi artikel kita pada beberapa mesin pencarian. Untuk itu silahkan langsung saja anda ikuti langkah pada cara mengetahui posisi artikel di search engine berikut ini.
Cara Mengetahui Posisi Artikel Di Search Engine
1. Pertama-tama kita harus mengunjungi situs penyedia layanan untuk mengecek posisi artikel terlebih dahulu. Silahkan ikuti link berikut ini : XML sitemaps.
2. Selanjutnya kita tinggal memasukkan alamat blog atau situs yang kita miliki.
3. Kemudian kita juga harus memasukkan kata kunci yang kita gunakan pada artikel yang ingin kita cek posisinya.
4. Langkah terakhir adalah dengan menekan tombol check position.
5. Tunggu beberapa saat maka posisi artikel kita akan ditampilkan. Untuk lebih jelasnya silahkan perhatikan gambar berikut ini.
Picture by www.tiportips.com
Nah sobat sekalian, sangat mudah bukan. Itulah sedikit informasi yang bisa saya sampaikan mengenai tips cara mengetahui posisi artikel di search engine. Semoga informasi yang saya sampaikan ini bisa bermanfaat bagi kita semua. Selain itu baca juga informasi lain mengenai cara agar konsisten update artikel setiap hari. Terima kasih atas kunjungan anda dan selalulah berpikiran positif.