2016-09-14

Power bank bisa dibilang merupakan salah satu perangkat tambahan yang wajib dimiliki untuk menemani smartphone dan tablet yang kamu miliki, khususnya untuk menemani kamu saat bepergian. Dengan banyaknya jenis power bank yang dijual di pasaran, mana sih power bank murah dan berkualitas yang sesuai dengan kamu?

Ada baiknya bila kamu memilih power bank yang memiliki desain compact dan memiliki kapasitas baterai yang besar. Untuk menjawab hal itu, berikut adalah lima rekomendasi power bank yang mudah untuk dibawa, serta memiliki desain dan fitur yang menarik.

Huawei Power Bank AP007 13.000 mAh



Selain memproduksi smartphone, Huawei juga memproduksi power bank sebagai aksesori tambahan. Salah satu power bank yang telah diproduksi adalah seri AP007 yang memiliki kapasitas baterai 13.000 mAh. Dengan kapasitas tersebut, kamu bisa mengisi daya smartphone hingga 4 kali dan mengisi daya tablet sampai penuh hingga 2 kali.

Dilihat dari gambar di atas, Huawei Power Bank AP007 memiliki desain yang sederhana, minimalis, dan dibalut dengan warna abu-abu. Dengan dimensi panjang 11.5 mm, lebar 6.5 mm, dan tinggi 2 mm, power bank ini memiliki dua buah lubang USB sehingga kamu bisa mengisi daya ke dua perangkat sekaligus.

Nah, bagi kamu yang menginginkan power bank dengan kapasitas besar, Huawei Power Bank AP007 13.000 mAh dijual dengan kisaran harga mulai dari Rp425.000.

Vivan B10 Power Bank 10.000 mAh



Vivan bisa dibilang sebagai merk power bank yang paling populer dan sudah banyak digunakan. Salah satu produk power bank dari Vivan yang sangat menarik adalah tipe B10.

Power bank ini memiliki desain persegi panjang dengan desain kotak yang tajam. Dengan balutan bodi yang terbuat dari bahan metal, tampilan power bank ini semakin elegan. Dilihat dari dimensi, power bank ini hanya memiliki berat 235 gram atau setara dengan memegang dua smartphone Xiaomi Mi 4i.

Dengan kapasitas baterai 10.000 mAh, power bank ini bisa mengisi baterai dua perangkat sekaligus melalui dua buah lubang USB yang telah disediakan. Selain itu, terdapat juga empat lampu LED yang berfungsi sebagai lampu indikator.

Nah, bagi kamu yang tertarik, Vivan B10 Power Bank 10.000 mAh dijual dengan kisaran harga mulai dari Rp400.000.

Baca juga: 5 Smartphone Android Dengan Baterai Jumbo Ini Bikin Kamu Ga Butuh Power Bank

Xiaomi Mi Power Bank 10.000 mAh



Selain Huawei, Xiaomi adalah produsen smartphone yang juga meluncurkan power bank. Salah satunya adalah Mi Power Bank yang memiliki kapasitas 10.000 mAh. Power bank ini memiliki desain yang compact dengan balutan bodi berbahan metal. Karena desainnya yang compact itu, power bank ini hanya menyediakan satu lubang USB saja.

Dilihat dari dimensinya, Xiaomi Mi Power Bank 10.000 mAh memiliki ukuran panjang 91 mm, lebar 60.4 mm, dan ketebalan 22 mm, dengan berat 207 gram. Jika melakukan perbandingan ukuran, ukuran Xiaomi Mi Power Bank lebih kecil daripada smartphone berukuran 5 inci.

Fitur menarik power bank ini adalah kemampuan untuk menghentikan alur listrik secara otomatis setelah daya baterai gadget penuh. Terdapat sebuah tombol Power yang berfungsi untuk melihat kapasitas baterai yang tersisa.

Nah, bagi kamu yang tertarik, Xiaomi Mi Power Bank 10.000 mAh dijual dengan kisaran harga mulai dari Rp190.000.

Samsung Power Bank 8.400 mAh

Kapasitas Samsung Power Bank 8.400 mAh memang lebih kecil dibandingkan power bank lain di atas, tapi perangkat ini memiliki desain dan dimensi yang cantik. Bagian depan dan belakang dari power bank ini dilapisi dengan bagian kulit yang membuatnya terlihat elegan. Untuk dimensinya, power bank ini memiliki ukuran panjang 74.5 mm, lebar 100 mm, dan 22.9 mm, dengan berat 210 gram.

Seperti Xiaomi Mi Power Bank 10.000 mAh, power bank ini hanya menyediakan satu lubang USB. Tapi, kamu tetap bisa mengisi dua perangkat sekaligus dalam power bank ini karena sudah dilengkapi kabel Micro USB untuk mengisi daya smartphone Android.

Dengan semua keunggulan tersebut, Samsung Power Bank 8.400 mAh dijual dengan kisaran harga mulai dari Rp299.000.

Sony Portable Charger 5.000 mAh

Power bank terakhir dalam daftar ini berasal dari raksasa elektronik asal Jepang, yaitu Sony Portable Charger 5.000 mAh. Power bank ini memang memiliki kapasitas yang paling kecil dalam daftar, tapi hal ini membuat dimensinya tipis dan mudah untuk dibawa. Serta, body power bank terbuat dari bahan acrylic sehingga terlihat kokoh.

Walau hanya memiliki satu lubang USB, hal menarik dari power bank ini adalah fitur fast charging yang akan mengisi daya smartphone kamu lebih cepat dibandingkan power bank lain. Terdapat juga lampu LED yang berfungsi sebagai indikator daya yang tersisa.

Nah, bagi kamu yang tertarik, Sony Portable Charger 5.000 mAh dijual dengan kisaran harga mulai dari Rp399.000.

Jadi power bank murah mana yang jadi favorit kamu? Atau kamu punya rekomendasi yang lebih oke lagi? Yuk kita bahas di bagian komentar.

The post 5 Pilihan Power Bank Murah Penyelamat Smartphone Kamu appeared first on Mozaic.

Show more