2015-01-17

Seringnya asus zenfone 4 yang hank bahkan bootloop atau gagal booting alias tidak bisa menyala ini membuat saya jadi ingin memberikan solusinya. Sebenarnya asus zenfone 4 bisa di flashing dengan PC jika kita sudah mengaktifkan Opsi Pengembang, Namun jika terjadi bootloop seperti ini maka tentu saja kita tidak bisa mengaktifkan opsi pengembang. Oleh karena itu solusinya adalah flashing asus zenfone 4 kita dengan bermodalkan Memory Card.

Ya, inilah cara dan hal yang perlu di siapkan dalam flashing asus zenfone 4
1. Memory Card / MMC (ya pasti donk)
2. Card Reader (untuk transfer file flash PC to MMC)
3. File Flashing Asus Zenfone 4 (bisa unduh disini)



Preview Droid Boot Asus Zenfone 4

Sampai disini saya anggap kamu sudah download File flashing, maka segeralah extract file flashing tadi dan kamu transfer file itu ke MMC dan jika sudah kemudian pasang MMC pada Handphone. Caranya ;
1. Handphone dalam keadaan Off
2. kemudian nyalakan tapi dalam mode Droidboot Mode, caranya adalah tekan tombol volume up [+] dan Power. Jika sudah ada getaran silahkan lepas tombol power dan tetap tahan tombol volume up [+] . Jika benar anda akan mendapatkan tampilan seperti di bawah ini.
3. Silahkan di Reset Factory dahulu, jika sudah done silahkan lanjut ke nomer 4
4. Pilih menu SD Download. Ini adalah proses flashing bisa memakan waktu paling lama sekitar 15 menit. Jangan lakukan apapun dan biarkan saja proses sampai finish.
5. Finish dan Restart.

Dan jika mengikuti cara ini dengan teliti maka selamat kamu telah berhasil melakukan flashing sendiri tanpa perlu ke servis handphone.

Terima kasih telah berkunjung ke blog ini dan menyempatkan waktu membaca artikel cara flashing asus zenfone 4 bootloop bermodalkan Memory Card / MMC. Thanks To Pembaca

Show more